Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Mata (Perdami) Pusat Nila F. Moeloek akhirnya diumumkan sebagai Menteri Kesehatan. Dunia kesehatan merupakan bidang yang digeluti Nila sejak belajar kedokteran di Universitas Indonesia tahun 1968.
Untuk mendalami ilmu dan pengetahuannya, Nila meneruskan studi kekhususan bidang oftalmologi (ilmu penyakit mata) dan lulus tahun 1974. Perempuan berdarah Minang kelahiran 11 April 1949 itu kini menjadi guru besar dan mengajar di FKUI.
Nila terlibat aktif dalam kegiatan rumah sakit, khususnya bidang mata. Dia menjadi Ketua Subdivisi Tumor Mata di Departemen Oftalmologi RSCM dan sekaligus Koordinator Penelitian di Departemen Oftalmologi FKUI-RSCM tahun 1979-1998. Tahun 2008-2009, Nila menjadi Ketua Unit Penelitian Medis di FKUI-RSCM.
Istri Farid Anfansa Moeloek, Menteri Kesehatan pada Kabinet Reformasi Pembangunan ini tak asing di dunia pemerintahan. Dia pernah dicalonkan sebagai Menteri Kesehatan pada Kabinet Indonesia Bersatu II, meski akhirnya gagal setelah mengikuti tes.
Saat itu, jabatan Menkes akhirnya berada di tangan Endang Rahayu Sedyaningsih, yang kemudian digantikan Nafsiah Mboi. Nila pun menjadi Utusan Khusus Presiden RI untuk pencapaian target tujuan pembangunan milenium (Millennium Development Goals/MDGs) tahun 2009 sampai 2014.
Nama Nila sudah kondang di mata dunia. Apalagi ia juga dikenal sebagai staf redaksi di Orbita International Magazine sejak 1985 dan anggota International Society Orbital Disorder, sebuah organisasi yang konsentrasi pada gangguan mata.
Nila ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menkes untuk Kabinet Kerja. Nama Nila diumumkan pada Minggu (26/10). Menurut Jokowi, Nila merupakan sosok senior. "Senior berpengalaman, yang Indonesia punya dalam bidang kesehatan," ujar Jokowi mengomentari sosok Nila.
Para Menteri Kesehatan yang Paling Fenomenal
Ada menteri yang dikenal karena prestasi, ada pula yang dikenal karena korupsi. Dalam jajaran Kementerian Kesehatan, beberapa menteri justru dikenal karena kontroversi. Berikut 3 menteri kesehatan yang pernah menjadi fenomena, seperti dirangkum CNN Indonesia pada 2014 lalu. Klik disini.
cnnindonesia.com
-----------------------------------
Simak juga disini:
1) Menkes Nafsiah Mboi (2012 - 2014)
2) Menkes Endang R Sedyaningsih (2009 - 2012)
3) Menkes Siti Fadilah Supari (2004 - 2009)
4) Menteri Kesehatan Indonesia Paling Fenomenal
5) Menteri Kesehatan Yang Sempat Tertunda
-----------------------------------
Healthnews, menkes, News Update
Menteri Kesehatan Yang Sempat Tertunda
Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Mata (Perdami) Pusat Nila F. Moeloek akhirnya diumumkan sebagai Menteri Kesehatan. Dunia kesehatan merupakan bidang yang digeluti Nila sejak belajar kedokteran di Universitas Indonesia tahun 1968.